Cara Mengurangi Sakit Saat Menstruasi

sakit saat menstruasi

Cara Mengurangi Sakit Saat Menstruasi - Pada masa menstruasi pada seorang wanita  terkadang dibarengi dengan kram pada perut yang terasa sakit, terasa letih, perut serasa kembung, kondisi hati ( mood ) yang kurang baik yang disebabkan kadar hormon yang naik turun. Dan untuk mengurangi hal itu bisa dibantu dengan mengatur pola makan setiap harinya, yang dapat sista lakukan diantaranya adalah : 
  1. Untuk mengatasi kram pada perut, sista dapat menambahkan ikan yang mengandung omega3 bisa juga menggantinya dengan suplemen berupa minyak ikan. Selain itu sista juga dapat mengonsumsi suplemen Vit. E dan Vit. B6.
  2. Untuk mengatasi perut kembung bisa dilakukan dengan mengonsumsi potasium dan kalsium selain juga dapat digunakan untuk mengurangi rasa nyeri dan mood. Bisa juga memperbanyak minum air putih, berbeda dengan pemahaman selama ini bahwa dengan air minum dapat menyebabkan perut kembung.
  3.  Untuk mengatasi kelelahan dan keletihan bisa juga diatasi dengan memperbanyak minum air putih, selain dapat mengatasi perut kembung juga bisa untuk mencegah terjadinya sembelit yang dapat memicu adanya rasa lelah dan letih saat mengalami menstruasi.
  4. Untuk mengatasi rasa tidak nyaman yang dirasakan pada perut bisa dilakukan dengan makan yang sering namun dengan porsi yang sedikit, karena rasa malas untuk makan justru akan dapat memicu terjadinya gejala menstruasi lebih buruk. Sista bisa makan buah pisang, yogurt ataupun ikan salmon atau tuna serta minum jus buah.
  5. Untuk mengatasi rasa mood yang kurang bagus bisa dikurangi dengan cara mengurangi konsumsi gula, garam serta lemak. Serta jangan mengonsumsi kafein karena dapat menimbulkan rasa cemas sedangkan pada masa menstruasi seorang wanita memiliki kondisi mood yang sedang labil sehingga lebih emosional dan sensitif.
  6. Untuk membantu mengurangi gejala yang ada disarankan untuk mengurangi konsumsi susu, daging merah serta kuning telur dan sista dapat mengganti kebutuhan protein yang ada dengan mengonsumsi kacang-kacangan, kedelai atau sumber protein yang lain.
  7. Yang terakhir adalah sista dapat melakukan joging, berenang, bersepeda atau melakukan latihan yoga agar memiliki suasana hati yang baik serta mengurangi stress dan tubuh lebih bugar.
     Itulah tadi tips yang dapat dilakukan untuk cara mengurangi sakit saat menstruasi, jika sista mengalami keputihan bisa diatasi dengan crystal x. Terima Kasih.